ehm kali ini aku kembali dengan hati baru neh
kali ini aku akan membahas tentang pakaian kebesaran jepang
ha ha ha ha
kalian pasti udah tau yah....
yupz benar sekali....
SEJARAH KIMONO
Kata "Ki-Mono" pertaaaama kali ditemukan pda jaman meiji (1868-1912) yang berarti sesuatu yang di pakai. kata ki-mono sendiri digunakan oleh masyarakat jepang untuk membedakan pakaian tradisional mereka dengan pakaian gaya barat yang mulai masuk pada jaman itu.
Bentuk kimono, corak, dan desainnya sudah mulai berubah. Awalnya pada jaman pra-sejarah, kimono hanyalah pakaian dengan dua potong kain yang dijahit bersamaan, kemudian di ikat dengan tali pada bagian pinggang. Sejalan dengan waktu kimono berubah menjadi pakaian satu potong dengan lingkar lengan yang lebar dan lengan yang panjang.
Cara memakai kimono juga selalu dan merupakan aspek penting dari kebudayaan jepang. Dalam periode Heian(794-1185) para wanita jepang dituntut untuk menggunakan 12 lapisan kimono yang mereka pakai dalam suatu perayaan. Peraturan dalam memekai kimono juga sangat ketat dan harus diperhatikan oleh si pemakai.
Ada 200 peraturan yang di buat khusus, termasuk dalam pemilihan motif dan warna kimono. Antara bulan november-februari pemakai kimono diharuskan untuk kimono dengan tema umegasane yaitu kimono dengan warna putih untuk lapisan luar dan merah untuk lapisan dalam. Sedangkan untuk bulan maret-april, bertema Fuji-gasane. Yaitu kimono dengan warna jingga pada lapisan luar dan biru untuk lapisan dalamnya.
Sampaim sekarangpun walau peraturan dalam memakai kimono sudah di perlonggar tapi tetap saja pemilihan corak dan warna disesuaikan dengan musim. Bagi masyarakat jepang memilih warna untuk menyesuaikan kimono dengan pergantian musim adalah refleksi dari masyarakat jepang bagaiman amasuarakat jepang belajar untuk menghargai keindahan alam mereka.
Untuk melindungi kebudayaan kimono tradisi ini dibawa secera turun- temurun sampai di massa sekarang. Walaupun tetap memegang peraturan tata cara secara tradisional tapi tidak menghambat kreativitas dalam motif kimono. Hingga sekarang ini kimono menjadi sesuatu kebudayaan tradisional yang menjadi kebanggaan masyarakat jepang dan bahkan mengundang decak kagum dari bangsa lain.
KIMONO DAN WAKTU PENGGUNAANNYA
walaupun kimono bukan lagi dikenakan untuk pakaian sehari-hari tapi masyarakat jepang selalu menggunakn kimono untuk acara-acaara tertentu. Dibawah ini adalah beberapa acara yang biasa dihadiri dengan menggunakan kimono.
YUKATA
Kimono yang berkualitas adalah kimono yang terbuat daru bahan sutra yang dibordir dengan tangan. Karena itu tidak heran kalau harga kimono dan perawatannya sangat mahal. untuk sebagian orang yang tidak mampu memebeli dan merawat kimono tradisional mereka memilih yukata atau kimono musim panas.
yukata ini lebih populer sekarang ini terutama bagi para remaja selain lebih murah juga lebih mudah dan sederhana penggunaannya karena tidak memerlukan banyak lapisan dalam penggunaannya. Karena terbuat dari bahan katun biaya perawatannya juga lebih murah.